Cara Transfer Pulsa Simpati
terbaru yaitu Layanan simPATI Transfer Pulsa ke sesama pengguna
simPATI. Kamu bisa mentransfer pulsa ke sesama simpati , bisa ke teman ,
pacar ataupun ke keluarga kamu jika kamu mempunyai pulsa lebih dan
masih masuk dengan syarat dari operater seluler simpati telkomsel.
Cara penggunaan Transfer Pulsa Simpati :
• Nilai pulsa simpati yang bisa kamu transfer ke nomor simpati
lainnya bernilai antara 10ribu – 100ribu s/d kelipatan 5ribu ( contoh :
15.000, 20.000 dst nya )
cukup mudah sekali, kamu tinggal ketik perintah seperti di bawah ini di handpone kamu :
Ketik: *858*nomor tujuan*nilai transfer# tekan OK atau Call
Contoh untuk pengiriman ke sesama pengguna dengan nominal Rp. 10 ribu :
*858*082110000000*10# tekan ok atau call
• Cara Transfer Pulsa Simpati diatas berlaku untuk Minimum sisa pulsa simpati setelah transfer 10ribu
• Maksimal transaksi transfer pulsa telkomsel simpati 10 kali perhari
• Status pengirim harus dalam masa aktif dan Maksimal total pulsa yang ditransfer 200ribu perhari.
• Kartu yang sudah expired tidak bisa menerima transfer pulsa simpati dalam artian Status penerima harus dalam masa aktif atau dalam masa isi ulang
• Setiap transaksi transfer pulsa tidak merubah status masa aktif maupun masa isi ulang.
• Jika penerima dalam masa isi ulang, pulsa yang ditransfer baru dapat dipergunakan setelah penerima melakukan isi ulang untuk mengaktifkan kembali kartunya.
Cara Transfer Pulsa Simpati akan dikenakan Biaya transfer oleh pihak telkomsel sebesar Rp. 500/transfer pulsa, semoga bisa kamu pahami, saya rasa simple banget kok. So kamu2 gak bingung lagi gimana seh cara buat bagi-bagi pulsa ke orang lain atau ke kerabat family. Ok kawan sekian saja informasi tentang simpati telkomsel.
0 comments:
Post a Comment